Robinton Sitorus Hadiri Sosialisasi Bantuan Ternak, Dorong Ketahanan Pangan di Kabupaten Bogor.


Bogor, Satupena.my.id – Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Robinton Sitorus, S.E., menghadiri pembukaan sosialisasi Kegiatan Bantuan Ternak Pemerintah bagi kelompok tani di Kecamatan Babakan Madang dan Sukaraja. Acara ini berlangsung di Aula Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Kabupaten Bogor, Rabu (27/8/2025).

Kegiatan tersebut bertujuan memberikan informasi sekaligus pemahaman teknis mengenai program bantuan ternak domba Garut kepada kelompok tani penerima manfaat. Dalam sosialisasi, peserta juga mendapatkan penjelasan tentang regulasi, tata cara budidaya, serta ketentuan perawatan ternak agar program berjalan berkelanjutan.


Acara dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh, antara lain Anggota DPRD Kabupaten Bogor Fraksi PDI Perjuangan Robinton Sitorus, S.E, Lestia Irmawati, S.Si., M.E. (Sekdis Diskanak), Dodi Mahardian (Kabid Peternakan), serta Drh. H. Toif Hidayatullah (Kepala UPT Puskeswan II Babakan Madang). Selain itu, hadir pula perwakilan kelompok tani dari Desa Cijayanti, Karang Tengah, Bojong Koneng, hingga Sukahati.

Dalam sambutannya, Robinton menekankan bahwa program ini merupakan hasil aspirasi masyarakat yang diperjuangkan melalui Pokok Pikiran (Pokir) DPRD. Menurutnya, bantuan ternak merupakan salah satu upaya nyata untuk meningkatkan kesejahteraan petani sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah.

"Saya berpesan kepada kelompok tani penerima agar menjalankan amanah ini dengan sepenuh hati. Rawatlah ternak dengan baik, sebarkan semangat budidaya, dan mari bersama wujudkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bogor,” ujar Robinton.

Sementara itu, Sekdis Diskanak Kabupaten Bogor, Lestia Irmawati, menambahkan bahwa kegiatan sosialisasi ini penting agar kelompok tani memahami tahapan penerimaan bantuan, aturan budidaya, serta target program.

“Kami berharap kelompok tani dapat merawat dan menjaga ternak dengan baik. Bahkan, nantinya akan ada apresiasi atau reward bagi kelompok yang berhasil mengembangkan domba secara optimal,” jelasnya.

Selain sosialisasi, acara juga diisi dengan penyampaian materi teknis dari Diskanak dan UPT Puskeswan II, termasuk diskusi interaktif. Kegiatan ditutup dengan penandatanganan MoU antara Diskanak Kabupaten Bogor dengan kelompok tani penerima bantuan.

Dengan adanya program bantuan ini, diharapkan para kelompok tani mampu mandiri dalam mengelola ternak, sekaligus memberi kontribusi nyata bagi ketersediaan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat pedesaan di Kabupaten Bogor.(tim/red) 

Posting Komentar

0 Komentar